Kembali Dibuka Pondok Zidane di Sawangan Mulai Diserbu Wisatawan
WARTAKOTALIVE.COM, DEPOK - Setelah ditutup selama hampir dua tahun karena pandemi Covid-19, tempat-tempat wisata di Kota Depok kembali dibuka sejak bulan September 2021
Salah satu tempat wisata yang kembali dibuka bagi publik adalah Pondok Zidane di Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan.
Sejak dibuka pada awal bulan Oktober 2021, Pondok Zidane kembali ramai dikunjungi para wisatawan dari Depok dan wilayah sekitarnya.
Rahmat, Staf Marketing Pondok Zidane, mengatakan tempat wisata ini menawarkan wisata air bagi para pengunjung.
"Salah satu branding kita memang di wahana waterpark. Kita memiliki lima kolam renang, tiga kolam renang anak dan dua kolam renang dewasa," kata Rahmat, Minggu (31/10/2021). Harga tiket renang, untuk anak-anak Rp 20.000 dan dewasa Rp 25.000.
Selain itu, tempat wisata ini memiliki tempat outbond bagi anak-anak dan remaja. "Kita juga menyediakan wahana-wahana outbond air yang bisa digunakan pengunjung," ujarnya.
Wahana outbond di tempat ini cukup beragam, mulai dari flying fox, twoline bridge, jembatan tong, jembatan goyang, jembatan gantung, spider web, tangkap ikan, perahu getek dan lain sebagainya.
Baca juga: Belajar Pengobatan Herbal di Taman Herbal Insani, Wisata Sambil Edukasi di Bojongsari Depok
Wahana outbond ini dijual dengan harga paket, mulai dari Rp 120.000, Rp 135.000 hingga Rp 145.000 per orang. Sejak dibuka lagi selama masa pandemi, sudah ada beberapa sekolah yang menggunakan paket outbond ini.
"Pada 5 Oktober 2021, rombongan dari Madrasah Ibtidaiyah (MI) Darul Fikri dari Cikarang Barat datang outbond ke sini Pesertanya 162 orang ditambah 19 orang guru pedamping," jelas Rahmat.
Lalu pada 7 Oktober 2021 ada rombongan dari SD IT MI Sbahussudur Citayam dengan 140 orang ditambah 20 guru. Pondok Zidane juga dilengkapi aula, saung dan gazebo untuk acara gathering keluarga atau organisasi.
Selain itu, tersedia lapangan untuk acara outdoor bagi pengunjung. Pondok Zidane juga dilengkapi vila bagi yang ingin menginap. "Kita ada 13 penginapan. Harga bervariasi sesuai dengan kapasitas dan fasilitas," tutur Rahmat.
Kecuali hari Jumat yang memang ditutup, Pondok Zidane dibuka hari Senin-Minggu pukul 08.00-16.00 WIB. Rahmat berharap pandemi berakhir dan wisata kembali leluasa.
"Pandemi Covid-19 sangat berdampak bagi aktivitas wisata di Kota Depok. Semoga dengan pembukaan tempat wisata ini sektor pariwisata terus berkembang dan semakin banyak wasatawan datang ke sini," ujarnya.
0 Response to "Kembali Dibuka Pondok Zidane di Sawangan Mulai Diserbu Wisatawan"
Post a Comment