Aji Santoso Ungkap Rahasia Kemenangan Persebaya atas Persiraja

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Khairul Amin

TRIBUNJATIM.COM, SLEMAN - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso memberikan bocoran rahasia di balik kemenangan 2-0 timnya atas Persiraja Banda Aceh Minggu (31/10/202) malam ini di Stadion Maguwoharjo, Sleman, lanjutan Liga 1 2021.

Satu diantara rahasia yang disebut Aji menjadi faktor penentu timnya bisa menang adalah upaya menghancurkan mental lawan berhasil.

Aji menilai bahwa mental lawan sedang dalam ambang kebangkitan setelah baru saja melakukan pergantian di sisi pelatih yang mana saat ini dilatih oleh pelatih caretaker, Akhyar Ilyas.

"Dalam pergantian pelatih yang dilakukan Persiraja, bisa saja pemain jadi tampil lepas, akhirnya tampil bagus, atau sebaliknya," ungkap Aji Santoso usai laga.

"Tapi di dalam pertandingan saya menekankan pada seluruh pemain untuk membuat mental lawan down dengan mencetak gol cepat, Alhamdulillah kami bisa mencetak gol di babak pertama," tambahnya.

Baca juga: Dominasi Pertandingan, Persebaya Libas Persiraja Banda Aceh Dua Gol Tanpa Balas

Pada laga ini dua gol Persebaya dicetak oleh M Alwi Slamat menit 8 dan Jose Wilkson menit 52.

Aji senang timnya kembali meraih kemenangan, tambahan tiga poin dari laga ini menjadikan Persebaya sudah mengumpulkan 10 poin dari empat laga yang dilakoni di seri 2. Masih menyisakan satu laga lagi.

Jumlah poin yang jauh lebih baik dari seri 1 yang hanya bisa meraih 6 poin dari total enam laga yang dijalani.

"Kami bersyukur, tentunya ini hasil yang sangat positif, hasil yang jauh lebih bagus daripada seri 1," ucap Aji Santoso.

"Dalam pertandingan tadi Alhamdulillah saya bisa meredam kebangkitan dari Persiraja Banda Aceh," pungkasnya.

Sementara bagi Persiraja Banda Aceh, kelelahan atas Persebaya melengkapi delapan laga secara beruntun tanpa kemenangan di Liga 1 2021.

Tambahan tiga poin menjadikan posisi Persebaya di klasemen sementara Liga 1 2021 terdongkrak ke posisi zona atas.

0 Response to "Aji Santoso Ungkap Rahasia Kemenangan Persebaya atas Persiraja"

Post a Comment