Masta Unimaju Tanamkan Sikap Kedisiplinan Sari Banyak Ilmu dan Pengalaman Baru

TRIBUN-SULBAR.COM, MAMUJU - Mahasiswa baru Universitas Muhammadiyah Mamuju (Unimaju), Sari Zalni Juni Azzahra, senang bisa diterima di kampus tersebut.

Apalagi saat mengikuti Masa Ta'aruf (Masta) atau pengenalan kampus tahun 2021, menjadi momen bahagia dan berkesan.

Dia berharap bisa mendapatkan banyak ilmu dan bisa menjadi pribadi lebih baik lagi kuliah di Unimaju.

"Termasuk bisa mengatur waktu lebih baik lagi ke depan," kata Sari kepada Tribun-Sulbar.com, Sabtu (2/10/2021).

Masta Unimaju dipusatkan di Aula Fastabiqul Masjid Muhammadiyah Mamuju, Kabupaten Mamuju, Jl Pontiku, Kelurahan Rimuku.

Sari juga mengungkapkan selama mengikuti Masta, dia mendapatkan ilmu dan pengalaman baru dengan teman-temannya.

"Semoga mahasiswa Unimaju bisa menjadi generasi penerus bangsa nantinya," harap mahasiswa Fakultas Ekonomi Jurusan Manajemen itu.

Sementara itu, Ketua Panitia Masta Unimaju Hasrudding mengatakan, Masta diikuti 285 mahasiswa.

"Mereka diberikan pemahaman tentang Unimaju," ucap Hasrudding.

Lanjutnya, termasuk memperkenalkan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Mamuju sebagai kelambagaan organiasi kepemudaan diakui kampus Unimaju.

0 Response to "Masta Unimaju Tanamkan Sikap Kedisiplinan Sari Banyak Ilmu dan Pengalaman Baru"

Post a Comment