Tawuran Antar Pemuda Pecah di Pasar Manggis Polisi Amankan Dua Terduga Pelaku

WARTAKOTALIVE.COM, SETIABUDI - Polisi mengamankan dua orang terduga pelaku yang terlibat tawuran di Kelurahan Pasar Manggis, Kecamatan Setiabudi, Selasa (20/7/2021). 

“Saat ini kami sudah melakukan mengamankan dua terduga pelaku,” ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Azis Adriansyah di Jakarta.

Azis menuturkan, tawuran itu melibatkan dua kelompok pemuda RW 11 dan RW 02 Pasar Manggis, Setiabudi.

Baca juga: Manfaatkan Media Sosial, NJ Mania Tetap Jalin Silahturahmi di Tengah Pandemi Covid-19

“Memang terjadi perkelahian antar warga, tapi sebenernya anak-anak muda saja ini,” ungkap Azis.

“Maka yang dilakukan oleh jajaran kepolisian yang pertama mengendalikan situasi dulu,” lanjutnya.

Kini, situasi di lokasi tersebut sudah terkendali, lalu Polres Metro Jakarta Selatan akan mencari beberapa pelaku lain yang terlibat tawuran.

Untuk itu, pihaknya menggelar pertemuan bersama RT, RW maupun tokoh masyarakat guna menjaga situasi agar kondusif.

Baca juga: Akui Kecolongan Masih Ada Warga Salat Idul Adha di Masjid, Kapolres Jakbar: Dengan Prokes yang Ketat

“Beberapa kelompok pelaku ini harus segera diamankan agar situasi aman terkendali dan tidak terjadi lagi,” ucap Azis.

Seperti diberitakan sebelumnya, Hari Raya Idul Adha 1442 Hijriah yang dinodai dengan aksi tawuran puluhan pemuda di kawasan Pasar Manggis, Setiabudi, Jakarta Selatan pada Selasa (20/7/2021) sore.

Dalam video yang diunggah lewat media sosial, kedua kubu pemuda terlihat saling serang dengan menggunakan batu, kayu hingga senjata tajam.

Tawuran tersebut merupakan kali ketiga dalam dua hari belakangan. (m31)

0 Response to "Tawuran Antar Pemuda Pecah di Pasar Manggis Polisi Amankan Dua Terduga Pelaku"

Post a Comment