Kata Daihatsu soal Rocky 1200 cc Belum Kelihatan di Jalan

OTOSIA.COM - PT Astra Daihatsu Motor terhitung sudah tiga bulan meluncurkan Rocky termasuk tipe mesin besar 1.200 cc. Dengan pandangan bahwa Rocky viral, tipe 1.200cc-nya seperti belum menunjukkan taji.

Marketing and Customer Relation Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation Hendrayadi Lastiyoso memberi penjelasan bagaimana Rocky yang banyak beredar justru masih yang tipe 1.000cc.

"Daihatsu Rocky memang sudah launching 2 bulan, press con April. Retail sales Mei 505 unit. Bulan Juni 333 unit. Tipe mana terbanyak? Mei otomatis yang 1.000 cc semua. Tanggal 17 Juni baru diluncurkan yang 1.200 cc sehingga komposisinya kalau saya lihat di retail sales 90 persen masih 1.000 cc," urainya.

1 dari 2 Halaman

Dengan catatan Rocky 1.000cc laris sebagai yang mula-mula muncul, tipe 1.200 juga didekap alasan lain mengapa ia seperti masih terkesan sepi peminat.

Hendrayadi Lastiyoso menjelaskan bahwa pada momen peluncuran Rocky 1.200cc, Indonesia kemudian dilanda pandemi jilid kesekian. Pemerintah kemudian mulai memberlakukan pembatasan pergerakan atau yang diistilahkan PPKM.

2 dari 2 Halaman

"Kenapa 1.200 masih kecil karena baru diluncurkannya di 17 Juni. Pada waktu itu konsumen baru tahu bahwa 1.200-nya sudah ada. Begitu Kamis 17 Juni launching, Senin-nya sudah PPKM mikro sehingga sangat terbatas sekali mobilitas kita," ujarnya.

Efeknya kemudian, mobil ini juga belum begitu tersebar untuk ditampilkan ke khalayak. Untuk harga, Daihatsu Rocky melepas sejumlah varian, yakni 1.2L M TC CVT yang dilego Rp 202,2 juta dan manual Rp 185,8 juta, Rocky 1.2L X TC CVT Rp 215,1 juta dan manual Rp 198,7 juta, serta tipe tertinggi Rocky 1.2L ADS TC CVT Rp 223,1 juta dan manual Rp 206,7 juta.

BACA INI JUGA DONG OTOLOVERS

0 Response to "Kata Daihatsu soal Rocky 1200 cc Belum Kelihatan di Jalan"

Post a Comment